Sabtu, 08 Februari 2020

POSITIVE DALAM BERAMAL



OLeH  : Ustadz Mukhtar Azizi

           💎M a T e R i💎

Allah Subhanahu wa Ta’ala menyebutkan di dalam firman-Nya:

مَنۡ عَمِلَ صَـٰلِحً۬ا مِّن ذَڪَرٍ أَوۡ أُنثَىٰ وَهُوَ مُؤۡمِنٌ۬ فَلَنُحۡيِيَنَّهُ ۥ حَيَوٰةً۬ طَيِّبَةً۬‌ۖ وَلَنَجۡزِيَنَّهُمۡ أَجۡرَهُم بِأَحۡسَنِ مَا ڪَانُواْ يَعۡمَلُونَ

“Barangsiapa yang beramal shalih, dari lelaki atau perempuan, sedang dia beriman, maka sesungguhnya Kami akan menghidupkan dia dengan kehidupan yang baik dan sesungguhnya Kami akan membalas mereka, dengan memberikan pahala yang lebih dari apa yang mereka telah kerjakan.” (QS. An-Nahl: 97).

Ayat ini berbicara tentang amal shalih. Seperti dijelaskan Ibnu Katsir bahwa Allah Ta’ala memberikan janji bagi orang-orang yang melakukan amal shalih, apakah dia laki-laki atau perempuan dari umat manusia, sedangkan hatinya beriman kepada Alloh ﷻ dan Rasul-Nya, dan amal yang diperintahkan di sini adalah sesuatu yang memang disyariatkan dari sisi Alloh ﷻ. Maka Alloh ﷻ akan memberikan kepadanya kehidupan yang baik di dunia dan akan membalasnya di akhirat dengan balasan yang lebih baik dari apa yang telah dilakukannya.

Pada ayat lain Alloh ﷻ menyatakan tentang pentingnya amal shalih ini dalam firman-Nya:

فَمَن كَانَ يَرۡجُواْ لِقَآءَ رَبِّهِۦ فَلۡيَعۡمَلۡ عَمَلاً۬ صَـٰلِحً۬ا وَلَا يُشۡرِكۡ بِعِبَادَةِ رَبِّهِۦۤ أَحَدَۢا

“Barangsiapa yang mengharapkan perjumpaan dengan Rabb-Nya hendaklah dia melakukan amal shalih dan tidak mempersekutukan dalam beribadah kepada Rabb-Nya dengan sesuatu apapun.” (QS. Al-Kahfi [18]: 110)

💎MAKNA AMAL SHALIH

Raghib Al-Asfahaniy mengatakan amal adalah semua pekerjaan yang berasal dari makhluk hidup dan dilakukan dengan sengaja. Sedangkan shalih adalah perbuatan baik lawan dari kerusakan.

Syaikh Abdurrahman As-Sa’diy menjelaskan, “Amalan yang baik dinamakan amal shalih karena dengan sebab amal shalih keadaan urusan dunia dan akhirat seorang hamba Allah akan menjadi baik dan akan hilang seluruh keadaan-keadaannya yang rusak. Dengan amalan yang baik tersebut seseorang akan termasuk golongan orang yang shalih yang pantas bersanding dengan Allah Yang Maha Pengasih di dalam surga-Nya.”

Suatu amalan dalam agama Islam dikatakan sebagai amal shalih apabila terpenuhi di dalamnya dua syarat, yaitu Ikhlas karena Allah dan mengikuti sunnah Rasulullah Muhammad Shalallahu ‘Alaihi Wasalam.

💎DAMPAK POSITIF AMAL SHALIH

Di dalam Al-Qur’an banyak diuraikan dampak dari amal shalih, baik di dunia maupun di akhirat, di antaranya:

√ Mendatangkan rezeki yang baik (QS Al-Hajj [22]: 50).

√ Meningkatkan derajat ke tempat yang tinggi (QS Thaha [20]: 75).

√ Mendatangkan keberuntungan (QS Al-Qashash [28]: 67).

√ Menegakkan keadilan (QS Yunus [10]: 4).

√ Mengeluarkan dari kegelapan (QS At-Talaq [65]: 11).

√ Menumbuhkan rahmat dan kasih sayang (QS Al-Jasiyah [45]: 30).

√ Menghilangkan perasaan takut (QS Thaha [20]: 112).

√ Mendapatkan pahala yang cukup (QS. Alli ‘Imran [3]: 57).

√ Mendapatkan ampunan Ilahi (QS Fathir : 57).

√ Mendapatkan balasan kehidupan di surga. (QS.  Al-Mu’minun [23]: 40).

Umpamanya seorang guru atau pendidik, tatkala meniatkan pekerjaannya untuk beramal shalih, maka pekerjaannya itu akan dilakukan dengan sungguh-sungguh, penuh dedikasi, perhatian dan maksimal. Sehingga iapun mendapatkan hasil positif dari amal shalihnya tersebut berupa: rezki yang baik yaitu berkembangnya ilmu bagi anak didik, mengeluarkan generasi dari kegelapan dan kebodohan menuju terangnya ilmu pengetahuan. Di samping mendapatkan pahala dari Alloh ﷻ, Sang Pemberi ilmu.

Juga bagi seorang da’i, penulis atau jurnalis, jika ia maksudkan kegiatannya untuk beramal shalih, tentu ia akan dengan sepenuh jiwa menuntaskan semua kegiatannya demi tercapainya tujuan mulia.  Sehingga tercapailah keadilan, manusia manusia keluar dari kegelapan, hilangnya perasaan takut, tercerahkannya pikiran, dan mendapatkan balasan kehidupan utama di surga.

Visi dan orientasi utamanya adalah ganjaran di akhirat, bukan materi dunia yang sebentar saja.

Oleh karena itu, setiap kita beramal shalih, mestilah senantiasa didasari dengan niat yang suci dan ikhlas. Ia tidak mengharapkan pujian, kedudukan duniawi, dan keuntungan lain-lainnya.

Di samping itu juga mengerjakan amal shalih itu dengan penuh daya upaya, penuh dengan kreasi, pantang menyerah, tidak mudah malas dan tidak suka mengeluh.

Maka Sungguh beruntung menjadi orang-orang yang gemar beramal shalih, sehingga ia dijuluki Alloh ﷻ sebagai shalihin dan shalihat, yaitu orang-orang yang selalu berbuat kebaikan, rajin ibadah, dan menebar manfaat bagi orang lain dan lingkungannya. Betapa tidak, selain dicintai Alloh ﷻ dan para malaikat-Nya, setiap waktu shalat,  jutaan umat Islam senantiasa menyebut dan mendoakannya dalam shalatnya.

Orang-orang yang suka beramal shalih didoakan oleh orang-orang yang shalat, dalam doa tahiyat, “assalaamu ‘alainaa wa ‘alaa ‘ibaadillaahish shaalihiin”. (semoga keselamatan dicurahkan kepada kami dan hamba-hamba Alloh ﷻ yang shalih).


🌸🌸🌸🌟🌟🌟🌸🌸🌸
        💎TaNYa JaWaB💎

0⃣1⃣ Erni ~ Yogja
Assalamualaikum ustadz,

Bagaimana caranya  menikmati hiruk pikuk kesulitan dalam berproses menjadi manusia yang sholihah? 

Mohon pencerahannya.

🌸Jawab:
Wa'alaikum salam,

Beberapa langkah untuk bangkit dari keterpurukan:

√ Langkah pertama, teruslah berdo’a memohon pertolongan dari Alloh ﷻ. Jangan mengatakan “saya telah berdo’a.” Teruslah berdo’a, karena kadang do’a kita tidak langsung dikabulkan atau kita belum benar-benar serius dalam berdo’a. Jika sampai saat ini do’a masih belum dikabulkan oleh Alloh ﷻ, artinya kita harus lebih khusuk dan lebih sering dalam berdo’a. Jangan lupa iringi dengan ibadah, karena bisa jadi kita berdo’a tetapi kita melupakan ibadah lainnya.

√ Langkah kedua ialah dengan tawakal secara total. Bukankah harus berusaha? Ya, tentu saja. Nanti kita bahas. Satu per satu donk. Tawakal adalah menyerahkan segala urusan kepada Alloh ﷻ, secara total. Benar-benar tawakal. Berdo’a adalah langkah awal untuk bertawakal.

Jika kita sudah menyerahkan urusan kepada Alloh ﷻ, maka konsekuensinya kita harus mengikuti bimbingan dan petunjuk Alloh ﷻ. Jika ada ide, gagasan, dan peluang, segeralah sambut. Bertindaklah dengan segera, jangan diam. Bisa jadi itu adalah petunjuk dari Alloh ﷻ, bisa jadi itu adalah bentuk pertolongan dari Alloh ﷻ.

Bagaimana jika bukan? Kita tidak pernah tahu sebelum dilaksanakan, sebab kita tidak bisa berkomunikasi dengan Alloh ﷻ. Satu-satunya cara untuk mengetahui ialah dengan cara mencobanya. Bagaimana jika salah? Tidak apa-apa, coba saja. Diam tetap terpuruk, oleh karena itu mendingan mencoba, ada peluang untuk berhasil.

√ Langkah ketiga ialah bertindaklah. Jika Anda belum atau tidak merasa mendapatkan petunjuk, tetaplah untuk bertindak. Anda harus keluar mencari solusi. Bertindaklah dengan penuh keyakinan karena Anda sudah bedo’a dan bertawakal kepada Alloh ﷻ. Tindakan saat ini berbeda dengan tindakan tanpa do’a dan tawakal.

√ Langkah keempat ialah bersyukurlah. Ini yang sering dilupakan. Karena merasa sedang terpuruk, pikirnya tidak mendapatkan nikmat. Ini salah besar. Oh ya… sebenarnya kita tahu mendapatkan banyak nikmat, tetapi karena sedang susah, suka lupa bersyukur.

“Tapi nikmat saya sedikit.” Jika memang Anda rasakan nikmat Anda sedikit, kenapa Anda berpikir akan mendapatkan nikmat lebih banyak? Sedikit saja sudah lupa bersyukur, apalagi banyak. Atau, jika saat ini tidak bersyukur, maka tidak ada jaminan setelah mendapatkan nikmat banyak akan bersyukur. Jadi, syukuri nikmat yang Anda miliki, insya Allah akan ditambah.

Insya Allah, jika kita mengikuti langkah-langkah diatas, kita akan bangkit dari keterpurukan dengan bantuan Alloh ﷻ. Saya sudah membuktikannya.

Yang penting adalah jangan menyerah, teruslah berdo’a dan berikhtiar, insya Allah, Anda akan bangkit dari keterpurukan.

0⃣2⃣ Erni ~ Yogja
Bagaimana caranya agar beramal sholih bisa runtut yang dimulai dari moco (baca), mikir (berpikir), mlaku (jalan), mulad (melihat) lan mligi (khusus)?

🌸Jawab:
Dbuat jadwal pribadi di agendakan dan di rinci secara rutin amal shalih dapat jalan dengan sabar dan ikhlas.

0⃣3⃣ Ratna ~ Belopa
Ustadz kalau kita kerja masing-masing di profesi kita, niatnya kerja agar ilmu bermanfaat di tengah-tengah masyarakat, apakah itu juga terhitung amal sholeh.
Tapi bagaimana, kalau pada akhirnya kami mengharapkan gaji dari kerjaan tersebut?

🌸Jawab:
Masuk ke dalam amal shalih. Bila ada biaya keluar ini memberikan shadaqah kepadanya masuk ke dalam amal shalih.

0⃣4⃣ Rahmi ~ Brunei
Assalamu'alaikum ustadz,

Jika seorang istri kerja jauh dari keluarga dalam jangka panjang atas izin suami. Apakah itu termasuk amal sholeh ustadz?

Syukron pencerahannya ustadz.

🌸Jawab:
Wa'alaikum salam,

Termasuk ke dalam amal shalih dan saling percaya bagian dari kebersamaan.

0⃣5⃣ Ramlah ~ Jambi
Assalamu'alaikum ustadz,

1. Jika dalam sebuah pernikahan terjadi perceraian apakah ini juga termasuk dosa besar yamg harus dipertanggungjawabkan kelak?

2. Jika jodoh kita adalah orang yang menikah dengan kita, lalu yang sudah menikah tapi akhirnya bercerai apakah mereka tidak berjodoh ustadz?
Lalu kenapa bisa terjadi pernikahan jika mereka tidak berjodoh pada akhirnya?

🌸Jawab:
Wa'alaikum salam,

1. Perceraian bukanlah dosa, melainkan berguguran dosanya agar mendapatkan yang lebih baik.

2. Ini ujian ada yang bertahan lama dan ada juga hanya sebentar ini mencakup Qadha dan Qadar dari Rabb.

0⃣6⃣ Agustin ~ Purwodadi Grobogan
Bismillaah...
Assallamu'allaikum warahmatullahi wabarakatuh,

Ustadz, saya sering mendengar di suatu kajian atau acara ada doa: "Semoga Allah terima segala amal baik dan amal shalih.."

Apakah antara amal baik dan amal shalih itu keduanya berbeda, Ustadz?
Ataukah serupa tapi tak sama.

Mohon pencerahannya.

Jazakallahu khair sebelumnya.

🌸Jawab:
Wa'alaikum salam,

Amal shalih hanya dapat dilakukan dengan perbuatan yang baik, maka selaras dalam mengerjakannya.

0⃣7⃣ Darma pratiwi ~ Tanjungpinang
Bismillaah..
Assallamu'allaikum warahmatullahi wabarakatuh...

Apa tips-tips biar bisa ikhlas dengan segala yang Alloh ﷻ tentukan?

Terimakasih

🌸Jawab:
Wa'alaikum salam,

Tips ikhlas yaitu:
1. Selalu bersandar melakukan berbagai hal hanya kepada Alloh ﷻ dan Rasul.

2. Isi hati dengan dzikir dan lantunan Al-Qur'an.

3. Fokus pada menebarkan kebaikan.

🌸🌸🌸🌟🌟🌟🌸🌸🌸
 💎CLoSSiNG STaTeMeNT💎

Amal terbaik hanya dapat di isi dengan kebaikan.

Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar