Minggu, 11 November 2018

MISTERI DAN TAFSIR MIMPI DALAM PANDANGAN ISLAM



OLeH: Ustadz Asnal Hadi

           💘M a T e R i💘

🌷MISTERI DAN TAFSIR MIMPI MENURUT PANDANGAN ISLAM

◼Misteri dan tafsir mimpi

Dalam bahasa arab mimpi bisa d sebut Ru'ya (  الرؤي) atau Ahlam ( أحلام)

Dua kalimat ini dalam bahasa indonesia bermakna sama tapi beda maksud.
Apa beda dari kedua hal tersebut?
Nah.. ini yamg akan kita jelaskan kedepannya.

Ru'ya adalah sesuatu yang datang dari Allah dan tidak lupa ketika menceritakan ke orang, terutama ke ahli ilmu atau ahli tafsir mimpi.

Ahlam adalah mimpi yang datang dari setan dan cepat lupa.

Sebagai mana dalam hadits nabi Saw.

الرؤيا من الله و الحلم من الشيطان.

Ru'ya dari allah dan ahlam dari setan.

Maka barang siapa yang meliat sesuatu dalam mimpinya dan dia tidak lupa menceritakannya kepada orang lain, tentunya kepada ahli yang menafsirkan mimpi terutama kepada ulama, maka itu adalah penglihatan yang baik.

Dan barang siapa yang bermimpi kemudian dia lupa dan tidak bisa menceritakannya, maka itu datangnya dari setan.

Apa hal yang harus di ceritakan kepada ahli tafsir mimpi dan apa yang tidak semestinya di ceritakan?

Mimpi yang boleh du ceritakan adalah mimpi yang tidak lupa dan masih ingat. Artinya mimpi yang boleh di takwil dan itu datangnya dari Allah.

Adapun yang lupa tentang apa yang dia mimpikan, seharusnya tidak di ceritakan dan lupakan saja. Karena itu bisa jadi datanngnya dari setan.

Nah...
Apa misteri setan yang datang dalam mimpi kita?

Adapun setan masuk dalam mimpi adalah untuk membuat kita lalai dengan nasehat-nasehat agama. Misalkan akibat mimpi buruk itu kita jadi sedih akhirnya bawaan sedih mulu, atau bisa jadi galau akhirnya galau mulu.

Nah... Padahal agama memerintahkan kita untuk tidak sedih.

Mimpi buruk ini terbagi menjadi dua:

1, Ahlam, yang datang dari setan dan lupa apa yang di mimpikan.

2, Adgotsul ahlam. ( اضغاث الاحلام).

Yang pertama sudah kita bahas, sekarang tinggal yang ke dua.

Adgotsul ahlam (Adalah mimpi yang kacau balau, dalam satu malam dia bisa meliat berbagai hal, artinya mimpinya campur aduk.

Ketika bangun, dia langsung merasakan adanya gangguan dan wa-was yang luar biasa.
Nah... Mimpi seperti ini kita harus perbanyak istighfar dan tidak perlu di takwil, karena tidak ada manfaat sama sekali.

Mimpi yang campur aduk ini masih ada dalam ingatan, namun dia juga datang dari was-was syaiton karena mimpi tiada arti.

Nah... di sini kita sudah paham.

Kalau kita simpulkan,
Ada mimpi baik dan ada mimpi buruk

Ketika kita ingat semua yang ada dalam mimpi 100% ketahuilah itu minpi baik

Dan sebaliknya kalau lupa atau campur aduk, itu adalah setan yang membuat kita sedih, galau, GEGANA.

Apa yang harus kita lakukan ketika kita mendaptkan mimpi buruk?

Cara men delet GEGANA

Mari kita sima hadit nabi Saw.

Di riwayatkan oleh Malik dari abi qotadah bin Rub'i berkata "Saya mendengar Rasulullah Saw. berkata ; Mimpi yang baik adalah dari Allah dan mimpi yang buruk dari setan, Jika seseorang meliat sesuatu yang buruk dalam mimpinya. Maka meludahlah atau meniup ke kiri tiga kali ketika bangun, dan istighfar dari keburukan itu dan insha allah akan membuat kita akan tenang dan tidak terjadi apa-apa."

"Cara menghindari mimpi Gegana atau mimpi buruk"

Supaya kita bisa tidur nyenyak dan tenang ada beberpa hal yang harus kita lakukan tentunya akan menjadi ibadah;

1, Berwudu' Sebelum tidur.

2, Baca ayat kursi.

3, Tiga ayat terakhir surat al baqaroh.

4, Surat ikhlas, al falaq, dan annas. kalau bisa masing masing 3 kali.

5, Dan setelah di baca usap keseluruh badan.

6, Tidur miring ke kanan.

7, Insha allah akan menjaga anda dengan tenang aman dan dapat pahala.

Jadi, jangan hanya sekedar tidur seperti tidur hewan, tapi jadilah tidurnya menjadi Hamba Allah...

Seperti halnya Nabi" Mata tidur tapi hati tidak tidur selalu ingat dengan Allah.

Delet GEGANA dan Enter Berkahnya ibadah.

insha allah, Ada hikmah yang mendatangkan berkah.


🔷🔷🔷🌟🌟🌟🔷🔷🔷
         💘TaNYa JaWaB💘

0⃣1⃣ BUnd Sasi
Assalamualaikum ustadz.

Kalau mimpi bertemu orang tua dan itu sering sekali, di mimpi, terlihat nyata mereka itu hidup dan beraktifitas bersama di rumah masa kecil (selalu settingnya rumah ini) namun tidak berbicara dengan saya.
Ini termasuk mimpi baik atau yang lain?
Terkadang saya sampai terisak-isak dan terbangun memang dalam keadaan menangis sesegukan.

Syukron

🔷Jawab:
Waalaikum salam.w.w.

Kalau di liat dari ceritanya, artinya ada sesuatu hal yang salah dengan ukhty Sasi. Mungkin ada rahasia atau hal yang buruk di sembunyikan keluarga.
Kalau seandainya mereka mengajak ngobrol itu pertanda baik namun kalau tidak, sasi bertanya kepada keluarga sasi dan perbanyaklah doa kepada orang tuanya.

0⃣2⃣ Regita
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakaatuh

Sebelum tidur insyaAllah saya mengamalkan apa yang tadi pak ustadz katakan, tapi saya tetap sering merasakan ahlam ustadz bahkan hampir setiap hari, adakah yang salah ustadz?

🔷Jawab:
Waalaikum salam.

Kalau sudah di laksanakan kiat kiat yang ustadz kasih dan masih tetap mimpi, mungkin itu mimpi baik dan ada art, .karena tidak mungkin setan datang ketika kita baca ayat ayat seblom tidur..

🍓Tapi saya gak pernah hapal mimpi saya ustadz bahkan rasanya seperti tidak mimpi.

🔷Nah itu, berati mimpi buruk. Meludahlah ke kiri dan istighfar.

🍓Na'am. Tapi ustadz padahal insyaAllah saya selalu melakukan kiat-kiat yang ustadz katakan, apa masih mungkin setan atau jin menggangu ustadz?

🔷Insha allah... Coba ikhlaskan niat, insha allah aman.

0⃣3⃣ Bund Sasi
Adakah korelasi antara sesuatu di alam bawah sadar dan mimpi kita terpaku selalu pada tempat yang sama?

Afwan, Saya sering bermimpi. Kadang apapun mimpi dan walaupun orang-orang di dalamnya berbeda-beda tapi tempatnya selalu rumah itu. Ini kenapa ya ustadz?

🔷Jawab:
Syukron,

Korelasinya ada,
Ukhty harus lihat, kalau orang-orangnya baju putih atau biru itu pertanda baik, Namun kalau tidak sebaliknya.

0⃣4⃣ Bund Yudith
Assalamualaikum ustadz,

Saya sering bermimpi ketemu dengan alm suami saya...
Dalam mimpi saya hanya ngobrol dengan belio, curhat soal anak sampai nangis. Beliau mendengarkan dan memberi nasehat buat saya, masya allah seakan nyata sampai pas bangun beneran saya nangis mata saya basah, ini kenapa ya? Apakah ini refleksi dari rasa kangen saya?

Memang saat ini saya sedang mendapat ujian dari Allah. Dulu waktu beliu ada beliu adalah teman bertukar pikiran atau curhat saya jika ada apa-apa. Sekarang semua serba sendiri.

Apa karena hal ini, saya sering mimpi ketemu beliau?
Mohon penjelasannya.

🔷Jawab:
Waalaikum salam.

Artinya mimpi itu baik dan bisa di ceritakan, namun alangkah baiknya rasa kangennya di tahan dulu agar tidak adanya galau dan selalu baca doa sebelum tidur.

0⃣5⃣ Berlian
Assalamu'alaikum

Pernah membaca bahwa kalau mimpi ular bahwa itu adalah jelmaan setan, benarkah begitu?Beberapa bulan yang lalu saya pernah bermimpi dikejar-kejar bahkan dililit ular yang wujudnya tidak sama dengan ular yang biasa saya lihat yaitu putih dan buntet tidak terlalu panjang dan dari kepala sampai ekor ukurannya sama. Padahal sebelum tidur, saya selalu mengamalkan apa yang ustadz katakan bahkan dalam tidurpun saya selalu pegang tasbih dan ketika terbangun selalu langsung melanjutkan  apa yang saya baca sebelum ketiduran.

🔷Jawab:
Waalaikum salam.

Kalau ularnya itu berbeda-beda, artinya kamu harus berhati-hati dalam melakukan segala sesuatu, agar tidak ceroboh. Dan selama amalanmu baik, kemudian ada ular, itu artinya adanya pertolongan allah.

🍓Kalau ada yang mengartikan bahwa itu ada kiriman sihir dr seseorang, apakah itu benar?

🔷Tetap berdoa seperti kiat yang ustadz kasih. Insha allah tidak buruk. Klaupun mimpi insha allah baik.

Ular itu melilit kamu artinya kamu adalah orang yang baik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar