Selasa, 23 Oktober 2018

KECACINGAN PADA KEHAMILAN



OLeH: Khoirunnisa Yurliyana, S.Si.T.,M.Kes

           💎M a T e R i💎

Sahabat bunda hamil yang dirahmati Allah..

Adakah pernah mengalami anemia, atau gizi kurang padahal sudah mengkonsumsi gizi cukup?
Namun masih saja lemas dan BB berkurang

🔸Saya bubid

🌷Ohh ya..
Bunda lela berapa umur hamilnya?
 Apa yang dialami bunda lela saat kehamilan ini?

🔸41 week bubid, perut kenceng, ngilu di selangkangan, pinggang sakit, dan banyak lagi.

🌷Sudah lewat dari tanggal taksiran persalinan ya..

🔸iya...

🌷Salah satu tanda bagian terbawah janin masuk ke panggul dan jalan lahir ibu.

🔸iya bubid, alhamdulillah sudah masuk panggul

🌷Berapa pertambahan BB nya selama hamil? Pernahkah mengalami anemia?

🔸BB sbelum hamil 65 sekarang 85.
Iya pernah, malah sering, padahal sudah makan makanan sama sayur penambah darah dan juga minum TTD, tapi tetap saja.

🌷Anemia seringkali dialami oleh ibu hamil, penyebabnya beragam, dan salah satunya adalah karena ibu hamil mengalami "kecacingan".

🔸Ada juga kelebihan BBJ terus Bunda.

🌷Ooh.. Berapa TBJ terakhir diperiksa?
 TBJ (taksiran berat janin) pada pemeriksaan terakhir?
Kapan pemeriksaan terakhirnya?

🔸UK 30w 1.9kg, Bun

🌷Insyaallah normal TBJ 1,9 kg di usia kehamilan 30w bun erika. Seperti bahasan kajian obrolan kita kali ini adalah tentang Kecacingan Dalam Kehamilan

Bisakah ibu hamil mengalami cacingan?
Mungkin kalau anak-anak rentan mengalami kecacingan karena sering bermain dibawah atau di tanah dan lupa cuci tangan sebelum makan atau minum.

Kalauibu hamil apakah seperti itu juga?
Di kebiasaan yang seperti apakah ibu hamil dapat menimbulkan kecacingan?
Bahasan kita kali ini insyaallah mengacu pada Permenkes no.15 tahun 2017 tentang Penanggulangan Cacingan.

Cacingan merupakan penyakit menular yang masih menjadi masalah kesehatan masyarakat di Indonesia karena berjangkit disebagian besar wilayah Indonesia dan dapat mengakibatkan menurunnya kondisi kesehatan, gizi, kecerdasan, dan produktifitas.

Dalam Peraturan Menteri Kesehatan No. 15 tahun 2017 yang dimaksud dengan :

1. Cacingan : Adalah penyakit yang disebabkan oleh infeksi cacing dalam tubuh manusia yang ditularkan melalui tanah.

2. Penderita Cacingan yang selanjutnya disebut Penderita adalah seseorang yang dalam pemeriksaan tinjanya mengandung telur cacing dan atau cacing.

3. Penanggulangan Cacingan : Adalah semua kegiatan atau tindakan yang ditujukan untuk menurunkan prevalensi serendah mungkin dan menurunkan risiko penularan Cacingan di suatu wilayah.

4. Pemberian Obat Pencegahan Secara Massal Cacingan yang selanjutnya disebut POPM Cacingan adalah pemberian obat yang dilakukan untuk mematikan cacing secara serentak kepada semua penduduk sasaran diwilayah berisiko Cacingan sebagai bagian dari upaya pencegahan penularan Cacingan.

5. Pemerintah Pusat menetapkan target program Penanggulangan Cacingan berupa reduksi Cacingan pada tahun 2019. Indikator dalam pencapaian target program Penanggulangan Cacingan berupa penurunan prevalensi Cacingan sampai dengan di bawah 10% (sepuluh persen) di setiap daerah kabupaten atau kota.

Indonesia masih memiliki banyak penyakit yang merupakan masalah kesehatan, salah satu diantaranya ialah Cacingan yang ditularkan melalui tanah, yaitu Ascaris lumbricoides (cacing gelang), Trichuris trichiura (cacing cambuk), dan Ancylostoma duodenale, Necator americanus, (cacing tambang). Cacingan ini dapat mengakibatkan menurunnya kondisi kesehatan, gizi, kecerdasan dan produktifitas Penderitanya sehingga secara ekonomi banyak menyebabkan kerugian.

~ Cacingan menyebabkan kehilangan karbohidrat dan protein serta kehilangan darah, sehingga menurunkan kualitas sumber daya manusia. Prevalensi Cacingan di Indonesia pada umumnya masih sangat tinggi, terutama pada golongan penduduk yang kurang mampu, dengan sanitasi yang buruk. Prevalensi Cacinganbervariasi antara 2,5% - 62% .

~ Cacingan mempengaruhi asupan (intake), pencernaan (digestive), penyerapan (absorbsi), dan metabolisme makanan. Secara kumulatif, infeksi cacing atau Cacingan dapat menimbulkan kerugian terhadap kebutuhan zat gizi karena kurangnya kalori dan protein, serta kehilangan darah. Selain dapat menghambat perkembangan fisik, kecerdasan dan produktifitas kerja, dapat menurunkan ketahanan tubuh sehingga mudah terkena penyakit lainnya. Kerugian lain akibat infeksi cacing telah dihitung berdasarkan efek dari Cacingan yang dapat ditimbulkan. Disability Adjusted Life Years (DALYs) merupakan suatu metode matematika yang menghitung kehilangan waktu produktif disebabkan infeksi cacing.

◼Program Penanggulangan Cacingan pada Ibu Hamil :

1. Ibu hamil dengan pemberian Fe masih tetap anemia dilakukan pemeriksaan tinja. Jika hasil positif diberikan obat cacing.

2. Skrining (pemeriksaan tinja) bagi ibu hamil yang mengalami gejala Cacingan atau anemi pada saat kunjungan Antenatal pada daerah dengan prevalensi rendah <50%.

3. Memberikan pengobatan bagi ibu hamil yang mempunyai hasil (+) mulai trimester ke 2 dan ke 3 dibawah pengawasan dokter.

◼Upaya Pengendalian Faktor Risiko Cacingan, dapat dilakukan melalui upaya kebersihan perorangan ataupun kebersihan lingkungan. Kegiatan tersebut meliputi :

1. Menjaga Kebersihan Perorangan :
a) Mencuci tangan dengan menggunakan air dan sabun pada 5 waktu penting yaitu: sebelum makan, setelah ke jamban, sebelum menyiapkan makanan, setelah menceboki anak, sebelum memberi makan anak.
b) Menggunakan air bersih untuk keperluan mandi.
c) Mengkonsumsi air yang memenuhi syarat untuk diminum.
d) Mencuci dan memasak bahan pangan sebelum dimakan.
e) Mandi dan membersihkanbadan pakai sabun paling sedikit dua kali sehari.
f) Memotong dan membersihkan kuku.
g) Memakai alas kaki bila berjalan di tanah, dan memakai sarung tangan bila melakukan pekerjaan yang berhubungan dengan tanah.
h) Menutup makanan dengan tutup saji untuk mencegah debu dan lalat mencemari makanan tersebut.

2. Menjaga Kebersihan Lingkungan :
a) Stop buang air besar sembarangan.
b) Membuat saluran pembuangan air limbah.
c) Membuang sampah pada tempat sampah.
d) Menjaga kebersihan rumah, sekolah atau madrasah dan lingkungannya.

Ibu hamil yang terindikasi mengalami kecacingan maka dapat diberikan obat cacing terpilih dan baru bisa diberikan pada usia kehamilan > trimester kedua yaitu : albendazol atau mebendazol sebesar 1 tablet, kalau albendazol syr sebanyak 10 ml. Kalau pirantel pamoat bisa diberikan 10 - 11mg/KgBB (maksimal 1 gram).

◼Pengobatan selektif dilakukan pada :

1. Semua ibu hamil trimester 2 dan 3 saat ANC di daerah dengan prevalensi Cacingan >50% dan hasil pemeriksaan tinjanya positif Cacingan.

2. Pada Ibu hamil trimester 2 dan 3 dengan anemia saat ANC di daerah dengan prevalensi Cacingan < 50% dan hasil pemeriksaan tinjanya positif Cacingan.

Alhamduliah materinya sudah selesai, selanjutnya diserahkan kepada moderator.


🌷🌷🌷🔹🔹🔹🌷🌷🌷
        💎TaNYa JaWaB💎

0⃣1⃣ Yudith
Untuk wanita hamil yang kena cacingan, apa berpengaruh pada perkembangan janin yang di kandungnya?   Atau apa bisa  menyebabkan keguguran?

Afwan saya fakir ilmu.

🌷Jawab :
Bunda yudith yang dirahmati Allah

Seperti yang tertera dalam materinya =
Cacingan mempengaruhi asupan (intake), pencernaan (digestive), penyerapan (absorbsi), dan metabolisme makanan. Secara kumulatif, infeksi cacing atau Cacingan dapat menimbulkan kerugian terhadap kebutuhan zat gizi karena kurangnya kalori dan protein, serta kehilangan darah. Selain dapat menghambat perkembangan fisik, kecerdasan dan produktifitas kerja, dapat menurunkan ketahanan tubuh sehingga mudah terkena penyakit lainnya.
Kalau sudah berkembang biak cacingnya, dan menimbulkan anemia maka beresiko pertumbuhan janin terganggu.

0⃣2⃣ Erika
Pertanyaan saya yang sebelumnya,
Kalau BBJ kenaikannya signifikan tapi BB ibunya naik sedikit, tiadak apa kah? Apakah ada kemungkinan kecacingan sehingga BB saya susah naik?

Karena sebelum hamil pun memang sudah punya anemia dan hipotensi. Kemudian sejak gadis memang susah naik BB padahal sekali makan bisa 2 atau 3 porsi.

🌷Jawab :
Kalau ibunya kecacingan, otomatis BB bayinyapun akan lambat naik.

Penyebab Anemianya bun erika perlu diperiksakan lebih lanjut.

Di Usia kehamilan 30 minggu ibu hamil masih cenderung mengalami anemia dikarenakan masih encernya kadar hemoglobin (proses hemodilusi) hingga puncaknya di usia kehamilan 32 minggu.

Jika sudah diatas usia kehamilan 32 minggu masih anemia, maka perlu dilakukan pemeriksaan lebih lanjut
Jika bunda tinggal di daerah endemis kecacingan, dan ditemukan tanda tanda kecacingan, maka sebaiknya segera dikonsultasikan ke dokter atau ke puskesmas untuk diperiksakan tinjanya apakah terdapat cacing atau telur cacing.

0⃣3⃣ Dessy
Usia khamilan saya 39w 2d, tapi belum merasakan mulas sama skali ataupun flek.

Apakah itu normal yah?

🌷Jawab :
Ini kehamilan yang keberapakah bunda dessy?

Bagaimana hasil pemeriksaan terakhir?

Jika sudah di tanggal taksiran persalinan, tapi belum juga ada tanda persalinan baiknya diperiksakan kembali ke bidan atau dokter kandungan ya bun dessy.

Jika dihasil pemeriksaan kehamilanya tidak ada lilitan tali pusat, sesuai ukuran panggul terhadap janin insyaallah bisa dibantu dengan sering melakukan senam hamil bisa mempercepat dan memudahkan proses persalinan.

Dan Jika letak plasentanya normal (tidak menutupi) jalan lahir, dianjurkan untuk sering bersenggama sebagai induksi alami.

💊Kehamilan anak pertama.
Terakhir periksa dengan bidan, saya kaya di induksi lewat an**s dan selang 2 jam saya langsung BAB.
Yang normal itu bayi lahir di usia kandungan berapa minggu bu?

🌷Kalau melalui anus dan dalam waktu 2 jam kemudian langsung BAB kemungkinan itu bukan induksi bund✔
Namun memasukan obat pencahar suppositoria untuk mengosongkan feses yang bisa menghambat turunnya kepala janin.

Usia kehamilan normal bisa lahir normal paling cepat di 37 minggu paling lambat 40 minggu.

💊Kondisi terkhr janin sudah msuk panggul, perut pun sudah turun skali dan terasa berat, BB bayi 3.300 apakah bisa lahir secara normal?
Apa yang menyebabkan sampai di usia kandungan 39w belum ada tanda-tanda melahirkan bu?

🌷Jika hasil pemeriksaannya kepala janin sudah masuk panggul dengan TBJ (taksiran berat janin = 3300gr), insyaallah bisa melahirkan normal. Aamiin

Banyak penyebab mengapa belum ada tanda persalinan padahal usia kehamilan sudah 39 mg, Diantaranya (passage (anatomi tubuh atau panggul ibu), power (kekuatan his atau kontraksi rahim), dan pasenger (kondisi janin)=
1) Passage (anatomi panggul dan ukurannya) = ketidakseimbangan antara ukuran panggul dan besar atau berat janin.

2) Power (kekuatan his atau kontraksi) = syarat melahirkan normal wajib ada kontraksi rahim, yaitu kontraksi rahim yang semakin sering dan semakin kuat dan teratur.

3) Pasenger (kondisi janin) = termasuk berat janin, adakah lilitan tali pusat, posisi dan letak janin, anatomi janin, dan status kesejahteraan janin, dan laim-lain.

0⃣4⃣ Qiara Medina
ASI kalau tidak dimasukin freezer bisa tahan brapa jam kah?

🌷Jawab:
ASI bisa bertahan di =
1) Suhu ruangan (19-26'C) = 6-8 jam

2) Di kulkas di suhu 0-4'C = 3-5hari

3) Di freezer di suhu -19 - 4' C =
*2 minggu pada kulkas 1 pintu
*3 bulan pada kulkas 2 pintu
*6 - 12 bulan pada freezer khusus bersuhu -19'C


🌷🌷🌷🔹🔹🔹🌷🌷🌷
 💎CLoSSiNG STaTeMeNT💎

Kecacingan sangat menular dan berbahaya bagi kesehatan terutama bagi ibu hamil, karena beresiko terjadi anemia pada ibu hamil dikarenakan intake gizinya diambil oleh cacing sehingga beresiko ibu hamil kekurangan gizi dan otomatis berakibat gangguan pada kehamilan dan janin.

Dianjurkan segera memeriksakan diri ke puskesmas, bidan, atau ke RS jika ada tanda kecacingan untuk segera ditangani dan dilakukan pemeriksaan lab. Fesesnya untuk mengetahui adakah kecacingan dan diberikan terapi yang tepat.

Semoga semua bunda dan dede janin disini sehat semua.
Aamiin yaa robbal aalamiin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar