Kamis, 31 Maret 2022

MAKHLUK YANG DISEBUT DALAM AL QUR'AN


 

OLeH: Ustadz Mukhtar Azizi, S.Pd.I

•┈•◎❀★❀◎•┈•
❀ M a T e R i ❀
•┈•◎❀★❀◎•┈•

🔷MAKHLUK YANG DISEBUT DALAM AL-QURAN

Yuk kita kaji bersama... 
Mkhlukk itu segala yang Alloh ﷻ ciptakan baik secara kelihatan maupun yang tidak kelihatan

Makhluk yang utama di muat dalam Al Qur'an mencakup ada tiga yaitu : 

1) Makhluk hidup yaitu mu'min, munafiq dan kafir.

2) Makhluk ghaib yaitu : 
Malaikat, iblis, setan dan jin.

3) Makhluk tidak bernyawa : berbagai benda.

Sebagaimana firman Allah Subhanahu Wata'ala: 

الَّذِيْنَ يَذْكُرُوْنَ اللّٰهَ قِيَامًا وَّقُعُوْدًا وَّعَلٰى جُنُوْبِهِمْ وَيَتَفَكَّرُوْنَ فِيْ خَلْقِ السَّمٰوٰتِ وَالْاَرْضِۚ رَبَّنَا مَا خَلَقْتَ هٰذَا بَاطِلًاۚ سُبْحٰنَكَ فَقِنَا عَذَابَ النَّارِ

"(yaitu) orang-orang yang mengingat Alloh ﷻ sambil berdiri, duduk atau dalam keadaan berbaring, dan mereka memikirkan tentang penciptaan langit dan bumi (seraya berkata), “Ya Tuhan kami, tidaklah Engkau menciptakan semua ini sia-sia; Maha Suci Engkau, lindungilah kami dari azab neraka.” (QS. Ali 'Imran : 191)

Wallahu a'lam

•┈••◎◎❀★❀◎◎••┈•
❀ TaNYa JaWaB ❀
•┈••◎◎❀★❀◎◎••┈•

0️⃣1️⃣ Atin ~ Pekalongan
Tolong jelaskan ini Tadz. Semua ciptaan Alloh ﷻ baik, termasuk syaiton? 

Yang tidak keliatan contohnya Tadz

🌸Jawab:
Syaiton merupakan makhluk yang Alloh ﷻ ciptakan dari api. Sifat yang angkuh selalu menganggu manusia untuk senantiasa ingkar kepada Alloh ﷻ dan memiliki sifat takabur.

Contohnya adalah setiap manusia yang lmannya lemah mudah di ganggu oleh setan.

🔷Berarti syaiton yang mengganggu tetep dianggap ciptaan Alloh ﷻ yang baik Tadz?

🌸Awalnya baik, tetapi karena takabur kepada Alloh ﷻ tidak mau menghargai Nabi adam as, maka menjadi kufur, karena sifatnya yang baik menjadi buruk.

Wallahu a'lam

0️⃣2️⃣ Atin ~ Pekalongan
Satu lagi Tadz, mengapa benda dikelompokkan makhluk tidak bernyawa?

🌸Jawab:
Sebab benda-benda masuk ke dalam benda mati. Halnya meja, bangku, hp, laptop dan sebagiannya akan dapat dijalankan oleh makhluk yang bernyawa.

Wallahu a'lam

0️⃣3️⃣ Yama ~ Bengkulu
Assalamualaikum ustadz,

Saya kurang paham Makhluk yang tercakup dalam Al Qur'an tentang Makhluk hidup yaitu, Mu'min, Munafik, dan kafir. Maksudnya ini tujuannya kepada apa? Apa tentang keimanan manusia? 

Terima kasih

🌸Jawab:
Waalaikummussalam warahmatullah wabarakatuh

Ini ada pada keimanan pada manusia.

Bila manusia kuat imannya maka berima.

Bila manusia yang ingkar dari Alloh ﷻ dan Rasul-Nya yang selalu menutupi kebenaran Islam dinamakan munafiq.

Dan yang selalu memerangi Islam maupun tidak beriman maka dinamakan kafir.

Wallahu a'lam

0️⃣4️⃣ Aisah ~ Karanganyar
Assalamualaikum warahmatullahi
Ustadz,

Di dalam Al Qur'an juga di sebut beberapa nama binatang, tapi tidak termasuk kedalam tulisan di atas ustadz. Mereka para binatang masuk ke dlm golongan makhluk apa ya tadz?

🌸Jawab:
Waalaikummussalam warahmatullah wabarakatuh

Ini masuk ke dalam makhluk hidup tetapi tidak diberikan akal.

Wallahu a'lam

0️⃣6️⃣ Aisya ~ Cikampek 
Assalamualikum warahmatullahi wabarakatu 

Ada perumpamaan juga dalam Al-Quran perihal manusia seperti 7 binatang salah satunya dalam. (QS. Al-A’raf: 176)

Pertanyaan saya, bagaimana membentengi diri dan keluarga agar selamat menjadi makhluk Alloh ﷻ yang terbaik, sehingga selamat dari menjadi manusia berkarakter binatang tadz. Na’udzubillah.

🌸Jawab:
Waalaikummussalam warahmatullah wabarakatuh

Menguatkan iman dan takwa dengan ibadah dan beramal shalih di iringi dengan ilmu dan adab sesuai dengan petunjuk ilahi serta tunduk dan taat hanya kepada Allah Subhanahu Wata'ala.

Wallahu a'lam

•┈•◎❀★❀◎•★•◎❀★❀◎•┈•
❀CLoSSiNG STaTeMeNT❀
•┈•◎❀★❀◎•★•◎❀★❀◎•┈•

Makhluq yang taat kepada Alloh ﷻ yang senantiasa mengikuti petunjuknya dan mengimani adanya dengan beramal shalih.

Wallahu a'lam

Tidak ada komentar:

Posting Komentar